8 Ciri Investasi Bodong yang Harus Diwaspadai

Ciri ciri investasi bodong – Marak sekali pemberitaan di berbagai media tentang banyaknya korban investasi bodong. Maraknya investasi bodong saat ini harus membuat Anda jeli dengan beragam modus investasi yang ditawarkan. Supaya bisa sukses dalam berinvestasi, harus bisa memilih mana yang benar-benar produk investasi dan mana yang hanya abal-abal atau bodong.

Berbagai macam produk investasi bodong ini akan mudah dijual dalam virtual office, replika website, reseller produk, dan lain sebagainya.  Lalu bagaimana ciri-ciri investasi bodong tersebut? Tapi sebelumnya ketahui dulu apa itu investasi bodong?

Apa Itu Investasi Bodong ?

Investasi bodong merupakan jenis penipuan investasi. Bodong sendiri merupakan singkatan dari si bodoh dan si bohong. Sehingga investasi bodong ini melibatkan dua orang sehingga tanpa keduanya investasi bodong tidak akan bisa terjadi.

Jangan Anda sampai menjadi pihak si bodoh yang mana mau mudah percaya begitu saja dengan produk investasi yang ditawarkan.

Ciri-Ciri Investasi Bodong Yang Perlu Diketahui

Berbagai cara dilakukan oleh para penipu untuk menjerat korbannya. Nah supaya tidak mudah tertipu oleh modusnya investasi tipu-tipu ini, yuk simak ciri selengkapnya berikut ini:

Membayar Kewajiban di Muka

membayar uang di muka

Ciri ciri investasi bodong yang pertama adalah membayar kewajiban di muka. Untuk menjerat korbannya, pelaku investasi tersebut akan mengiming-imingi dengan profit atau keuntungan yang besar. Padahal jika di logika keuntungan tersebut tidak mungkin adanya. Misalnya memberikan profit 100% dalam 3 bulan atau uang Anda akan digandakan dalam jangka waktu tertentu.

Semakin Besar Setoran Keuntungan Semakin Banyak

Banyak investasi bodong yang menerapkan semakin besar setoran maka semakin banyak keuntungan yang bisa didapatkan. Anda perlu waspada jika ada investasi yang mengatakan bahwa semakin besar setorannya maka semakin banyak keuntungan yang bisa didapatkan. Contohnya adalah jika berinvestasi dengan uang 10 juta mendapatkan keuntungan 5 juta, maka jika setorannya lebih besar keuntungannya juga akan semakin besar.

Baca juga:  5 Jenis Investasi Untuk Masa Pensiun Wajib Dicoba

Memberikan Batas Waktu Singkat

Yang perlu diwaspadai selanjutnya adalah mereka akan memberikan waktu singkat dan mendesak Anda untuk ikut dengan investasi yang mereka tawarkan. Harapan manis yang mereka berikan adalah investasi yang Anda tanamkan akan berbuah manis dalam waktu singkat dalam hitungan bulan. Padahal yang namanya investasi tidak ada yang hasilnya sesingkat itu. Minimal dalam hitungan tahun investasi bisa terlihat hasilnya.

Minim Risiko

Ciri ciri investasi bodong juga menawarkan profit dengan minim risiko. Padahal dalam kamus investasi, semakin besar keuntungan yang dihasilkan tentunya risikonya juga akan semakin tinggi. Anda patut curiga jika dijanjikan dengan investasi yang muluk-muluk tapi risikonya sangat rendah, bisa jadi itu adalah modus investasi bodong yang menjadikan Anda sebagai korbannya. Modus ini memiliki tujuan supaya Anda segera bergabung dengan mereka. Semakin cepat Anda bergabung maka semakin cepat mereka mendapatkan keuntungan dari Anda.

Memiliki Level

Biasanya investasi bodong ini ditawarkan dengan berbagai level. Semakin tinggi levelnya maka modal yang harus Anda keluarkan pun semakin besar. Level yang ditawarkan paling umum adalah silver, gold, dan juga platinum. Dalam setiap level itu ada kewajiban yang berbeda dan keuntungan yang ditawarkan pun berbeda.

Ciri-ciri investasi bodong ini memang mirip dengan sistem MLM namun bedanya, produk dalam investasi bodong ini tidak ada. Kalaupun ada, hanya ada di awal saja sebagai pemanis atau penarik minat saja.

Tidak Memiliki Legalitas

Untuk bisa mengetahui apakah investasi yang ditawarkan bodong atau tidak, lihatlah apakah investasi tersebut memiliki izin. Investasi bodong akan mudah terkuak dengan cepat jika Anda mengenali latar belakang dari si pelaku investasi tersebut. Anda bisa bertanya tentang riwayat perusahaan, badan pengawas pasar modal dan lembaga keuangan, selain itu juga apakah sudah mendapatkan izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi atau belum. Anda pun dapat melihat apakah perusahaan investasi tsb masuk ke dalam daftar investasi bodong versi OJK.

Baca juga:  Kenali Cara Membedakan Emas Asli Atau Palsu

Sumber Dana yang Tidak Jelas

Ciri investasi bodong yang harus diwaspadai selanjutnya adalah memiliki sumber dana yang tidak jelas. Pelaku investasi ini mengelola keuangan dengan sistem money game. Money game ini memiliki alur dimana proses pembagian keuntungan yang diberikan kepada nasabah adalah dari si investor yang baru. Sehingga jika ada uang investor baru yang masuk, nasabah yang terdahulu akan mendapatkan keuntungan. Hal ini hanya menjadi akal-akalan saja karena perputaran uang yang tidak jelas.  Oleh sebab itulah mengapa mereka begitu gencar mencari investor baru karena uang yang akan disetorkan investor tersebut akan menjadi keuntungan nasabah yang posisinya berada di atas atau telah bergabung lebih dulu.

Menggunakan Jasa Orang Terkenal

Ciri ciri investasi bodong yang harus diwaspadai selanjutnya adalah menggunakan nama orang terkenal untuk melancarkan aksinya. Orang terkenal bisa dari kalangan pemuka agama, pejabat, bahkan dari financial planner pun ada. Mereka akan mencatut nama orang terkenal untuk menguntungkan mereka, bahkan ada yang tidak tahu jika namanya digunakan untuk hal-hal yang tidak bertanggung jawab. Bagi yang tidak cermat, mudah saja membiarkan namanya untuk dijadikan keperluan investasi tersebut. Sebagai contohnya adalah investasi bodong bernama Golden Trader Indonesia Syariah atau GTIS yang mencatut nama Majelis Ulama Indonesia. Investasi emas bodong ini telah memakan banyak korban loh.

Cermat Memilih Investasi

Supaya tidak terkena investasi bodong Anda yang ingin berinvestasi harus cermat dalam memilih investasi. Hal pertama yang harus Anda pastikan adalah investasi tersebut sudah memiliki legalitas dan izin yang resmi. Inilah cara bijak menghindari penipuan investasi bodong. Jika tidak ada legalitas sebagus apapun produk investasi yang ditawarkan sebaiknya jangan diambil atau dipilih.

Investasi bodong ini ada di tengah-tengah masyarakat dan merugikan karena tidak pernah menjanjikan apa-apa, meski apa yang dijanjikannya selalu muluk-muluk. Oleh sebab itu masyarakat harus tahu ciri ciri investasi bodong itu seperti apa saja dan bagaimana cara menghindarinya.

Tags: apa saja ciri investasi bodong ciri investasi bodong ciri investasi bodong 2018 ciri investasi bodong terbaru

Berikan komentar