Contoh Investasi Yang Cocok Untuk Anak Sekolah

Investasi memang harus dilakukan oleh siapa saja, tak hanya untuk orang dewasa dan memiliki penghasilan sendiri, namun investasi sebaiknya dimulai sejak dini, saat Anda masih di bangku sekolah. Walaupun agak sulit melakukan investasi yang notabene memerlukan modal yang cukup namun sebetulnya ada macam-macam investasi dan contoh investasi yang cocok untuk anak sekolah walaupun hanya dengan menyisihkan sedikit uang sakunya.

Mungkin sudah banyak para pelajar atau mahasiwa yang melakukan kegiatan menabung baik di celengan ataupun di bank. Namun sebetulnya kegiatan menabung ini tidak akan pernah menaikkan harta milik Anda jadi sebaiknya dijadikan sebagai batu loncatan saja untuk mengumpulkan uang sebagai sumber modal investasi. Lalu apa saja macam-macam investasi atau contoh investasi yang cocok untuk pelajar dan mahasiswa?

Contoh Investasi Yang Cocok Untuk Anak Sekolah

Sebelum saya memberikan contoh investasi yang cocok bagi Anda, perlu saya tekankan sekali lagi bahwa semakin dini Anda melakukan investasi maka akan lebih baik karena memiliki waktu yang lebih panjang sehingga potensi kenaikan aset pun semakin lebih besar pula.

Sebetulnya ada banyak macam-macam investasi ataupun produk investasi yang tersedia di pasaran namun saya akan ulas 3 contoh investasi dengan modal kecil yang layak Anda coba:

Investasi Reksadana

Contoh investasi yang cocok untuk anak sekolah yang pertama adalah investasi reksadana. Alasannya karena untuk memulai jenis investasi ini dapat menggunakan modal mulai Rp. 100 ribu rupiah saja dan keuntungannya pun lumayan. Selain itu pesyaratan administrasi untuk memulai investasi reksadana pun tidak sulit, cukup menggunakan KTP untuk membuka rekening.

Baca juga:  Tips Trik Membeli Rumah Oper Kredit Agar Anda Tidak Rugi

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai jenis investasi ini silahkan baca artikel berikut ini:

Cara Aman Investasi Reksadana untuk Pemula

Tempat dan Cara Membeli Reksadana Yang Perlu Anda Ketahui

Investasi Emas

investasi-emas-onlineContoh investasi yang cocok untuk pelajar dan mahasiswa berikutnya adalah investasi emas. Anda dapat menabung dulu sedikit demi sedikit untuk membeli emas. Anda tak perlu membeli emas batangan langsung 100 gram, tapi cobalah mulai dengan membeli emas dengan berat 1 gr, 3gr, atau 5gr terlebih dahulu. Menabung dalam bentuk emas akan lebih menguntungkan dibandingkan hanya menabung di bank.

Baca juga: Tips Sukses Berinvestasi Emas

Investasi Pendidikan

Bila Anda memiliki uang saku yang sangat pas-pasan dan belum bisa menyisihkan uang untuk berinvestasi emas ataupun reksadana, Anda tak perlu patah semangat karena masih ada contoh investasi lainnya yang sangat cocok untuk anak sekolah seperti Anda. Ya betul investasi pendidikan, cobalah Anda fokus akan pendidikan yang sedang Anda jalani sekarang sehingga Anda menjadi orang yang lebih berprestasi. Semakin berprestasi Anda maka akan semakin mudah untuk Anda mendapatkan pekerjaan yang diinginkan.

Itulah 3 contoh investasi yang cocok untuk pelajar dan mahasiswa. Macam-macam investasi tsb dapat Ada pilih dengan tujuan mendapatkan dana untuk melanjutkan pendidikan di sekolah yang terbaik taupun untuk memulai usaha nantinya. Semoga bermanfaat …

Baca juga: Memilih Produk Investasi Yang Tepat Untuk Anak Muda / Usia Di Bawah 30 Tahun

Tags: Cara Investasi Investasi Modal Kecil Tips Mengelola Uang

Berikan komentar