Step by Step Cara Mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri

Cara mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri- PT Bank Mnadiri (Persero) Tbk merupakan Badan Usaha Milik Negara yang bergerak pada bidang jasa keuangan yang dipercaya untuk menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR). Para calon debitur dapat mengajukan produk pinjaman ini dengan mendatangi kantor atau Mandiri Mitra Usaha terdekat. Anda dapat memilih fasilitas KUR yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi keuangan Anda. Setidaknya ada dua macam KUR, yakni KUR Mikro Mandiri dan KUR Ritel Mandiri.  Dengan adanya fasilitas pinjaman produktif berbunga 6% p.a. ini diharapkan para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Indonesia dapat terbantu dalam mengembangkan usahanya.

Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri

KUR Mandiri

KUR Mandiri

Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri merupakan program pemerintah yang berupa fasilitas pinjaman produktif yang dapat digunakan untuk mendorong pertumbuhan usaha kecil produktif di Indonesia. Cara pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri pun terbilang cukup mudah. Anda hanya perlu datang ke masing-masing kantor atau Mitra Usaha Mandiri yang terdekat untuk memasukan persyaratan yang telah ditentukan.

Jenis KUR Mandiri

Terdapat dua jenis KUR Mandiri, yakni KUR Mikro Mandiri dan KUR Ritel Mandiri. KUR Mikro diberikan dengan batas atas Rp 50 juta dengan jumlah total penerimaan yang tidak terbatas bagi calon debitur sektor produktif. Sementara itu, KUR Ritel Mandiri diberikan dengan jumlah penerimaan maksimal mencapai Rp 500 juta per debitur. Sebelum mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Mandiri, Anda dapat melihat pada label angsuran KUR Mandiri terbaru.

Baca juga:  5 Bisnis Digital Paling Menjanjikan di Tahun 2022

Syarat dan Ketentuan yang Berlaku

  1. Ketentuan Umum

Ketentuan umum yang berlaku dalam pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri, di antaranya:

  • Calon debitur telah berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah. Bagi calon TKI yang mengajukan KUR Mandiri, dimungkinkan berusia 18 tahun dengan syarat menyertakan surat pernyataan calon debitur dan surat ijin dari orang tua/wali untuk bekerja di luar negeri.
  • Untuk dapat menerima pinjaman KUR dari bank Mandiri, calon debitur harus memiliki usaha yang layak dan produktif dengan kriteria sebagai berikut:
  • Calon debitur boleh sedang menerima kredit KUR pada penyalur yang sama, Kredit Kepemilikan Rumah, Kredit Kendaraan Bermotor, resi gudang dengan kolektibilitas lancar, dan juga Kartu Kredit.
  • Calon debitur memiliki masih memiliki pembiayaan produktif dan kredit/pembiayaan program di luar KUR. Untuk itu, diperlukan keterangan lunas dengan lampiran cetakan rekening dari pemberi kredit sebelumnya.
  1. Persyaratan Dokumen Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri

Terdapat beberapa syarat pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri yang harus dipenuhi oleh calon debitur, di antaranya:

  • Menyertakan KTP suami istri dan Kartu Keluarga (KK)
  • Menyertakan Surat Nikah/ Surat Cerai bagi yang telah menikah
  • Memenuhi legalitas agunan/ jaminan yang berupa BPKP dan Sertifikat Hak Milik tanah atau rumah
  • Melampirkan NPWP dan pas foto suami dan istri ukuran 4×6
  • Menyertakan Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK)/ Surat keterangan domisili usaha/Surat keterangan usaha lainnya.

Suku Bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri

Bank Mandiri memberikan fasilitas Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan bunga yang sangat rendah, yakni 6% per tahunnya atau 0.2% per bulan. Ringannya suku bunga yang ditawarkan oleh Bank Mandiri tak lepas dari adanya subsidi pemerintah.

Baca juga:  Mudah! Inilah Cara Memulai Trading di Olymp Trade

Label Angsuran Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2020

Untuk bahan pertimbangan Anda yang ingin mengajukan Kredit Usaha Rakyat dari Bank Mandiri, Anda perlu melihat label angsuran KUR Mandiri terbaru. Berikut ini brosur Bank Mandiri yang berisi data stimulasi tabel KUR Mandiri dengan pengajuan mulai dari Rp 10 juta hingga Rp 500 juta. Untuk jangka waktunya, Anda dapat menyesuaikannya sesuai kebutuhan dan kondisi finansial Anda.

Tips Agar KUR Mudah Disetujui oleh Bank

Agar pengajuan KUR Anda mudah disetujui oleh pihak bank, Anda perlu mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Tentukan Tujuan Kredit

Calon debitur harus menentukan tujuan kredit usaha dengan cara menyampaikan informasi portofolio usaha secara detail.

  1. Penuhi Segala Persyaratan dengan Lengkap

Wajib bagi setiap calon debitur untuk memenuhi segala persyaratan yang telah ditentukan oleh pihak bank. Persyaratan tersebut meliputi dokumen identitas pribadi, dokumen legalitas usaha, dokumen keuangan usaha, serta dokumen agunan.

  1. Memastikan Kredibilitas Calon Debitur

Pastikan rekam jejak finansial Anda dalam kondisi lancar. Apabila calon debitur memiliki masalah kredit di tempat lain maka besar kemungkinan kredit yang Anda ajukan akan ditolak oleh pihak bank.

  1. Memastikan Data Keuangan Tersusun Rapi

Agar pihak bank dapat melakukan analisis kredit dengan mudah, Anda harus memastikan data atau laporan keuangan usaha Anda tersusun dengan rapi.

Cara mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri terbilang cukup mudah. Apabila Anda dapat memenuhi persyaratan yang telah ditentukan secara lengkap,besar kemungkinan permohonan kredit Anda akan disetujui oleh pihak bank.

 

 

Tags: bagaimana Cara mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri Cara mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri

Berikan komentar