Reksa Dana Online Resmi Oleh OJK Paling Aman

Reksa dana online resmi oleh OJK tentunya bisa menjadi salah satu investasi terbaik yang bisa Anda pilih. Sebagaimana diketahui, banyak sekali pilihan investasi yang beredar di luar sana. Tapi Anda pun juga harus selektif dalam memilih yang tepat, terutama yang sudah resmi berada di bawah naungan OJK atau Otoritas Jasa Keuangan. Dengan demikian, Anda akan bisa memperoleh instrumen investasi yang jelas legalitasnya dan yang pasti aman.

Terkait mengenai pilihan reksadana itu sendiri, ada beberapa opsi yang bisa dipilih. Masing-masing juga memiliki keunggulan, antara lain adalah sebagai berikut:

  • Reksadana Saham
  • Reksadana Pasar Uang
  • Reksadana Campuran
  • Reksadana Pendapatan Tetap
  • Reksadana Indeks

Sebagai informasi tambahan, aplikasi reksa dana online resmi oleh OJK kini sudah tersedia via Android dan bisa diunduh dengan mudah. Pilihan aplikasi ini akan memudahkan para investor untuk memantau kemajuan atau perkembangan investasinya. Pilihan selengkapnya antara lain adalah sebagai berikut:

1. Bareksa

Bareksa

Bareksa

Pilihan yang pertama sudah pasti adalah Bareksa. Ini adalah salah sau pilihan investasi reksadana yang bisa diunduh dengan mudah di Android.  Barkesa menghadirkan beragam pilihan reksadana yang bisa dipilih oleh para investor. Di sini tersedia pilihan reksadana saham, reksadana pasar uang, reksadana pendapatan tetap, campuran, indeks, dan lain sebagainya. Proses pembelian yang dilakukan juag tidak sulit. Yang perlu Anda lakukan hanyalah dengan mengisi profile risiko investasi dan biodata yang dimiliki. Di sinilah Anda akan mampu mendapatkan semua yang dibutuhkan dengan mudah. Proses approval itu sendiri akan bisa Anda lakukan dengan mudah dan biasanya memakan waktu 1 x 24 jam.

2. Ipotfund

Ipotfund

Pilihan yang berikutnya dalam reksa dana online resmi oleh OJK adalah Ipotfund. Dibesut oleh PT Indo Premier Securities, aplikasi reksadana yang satu ini akan menghadirkan kepada Anda pilihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan investornya. Apakah Ipotfund recommended? Anda sendiri yang menentukannya. Pasalnya, aplikasi yang satu ini telah menggandeng lebih dari 80 manajer investasi dengan nominal pengelolaan mencapai ratusan Miliar Rupiah.

Baca juga:  7 Perbedaan Utang Usaha dan Utang Wesel yang Penting Diketahui

Dalam berinvestasi, tentu saja Anda juga bisa menentukan sendiri modal yang dibutuhkan. Anda bisa memulainya dengan modal kecil, misalnya hanya Rp 100 ribu saja. Dengan modal tersebut, maka Anda bisa memulai belajar lebih dalam tentang dunia investasi itu sendiri. Yang mana pada akhirnya akan membawa Anda pada kesukesan jika disiplin dalam menerapkan Money Management yang baik.

3.  Bukareksa

Bukareksa

Bukareksa

Aplikasi android selanjutnya dengan fasilitas reksa dana online resmi oleh OJK yang telah diakui oleh OJK adalah yang satu ini. Berdiri sejak awal tahun 2017, di sini Anda akan bisa memulai investasi dengan modal hanya Rp 10 ribu saja. Hal ini tentunya cukup kompetitif dibandingkan dengan platform lainnya yang kebanyakan mematok harga sebesar Rp 100 ribu atau lebih. Aplikasi reksadana ini juga merupakan salah satu pilihan media investasi yang tengah berkembang pesat saat ini, dan menghadirkan fitur manajer investasi dan registrasi termudah. Pastikan bahwa Anda benar-benar memilih pilihan penyedia investasi reksadana yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan. Jangan salah pilih.

4. Tokopedia

Aplikasi yang satu ini tentunya sudah tidak asing lagi bagi Anda. Kali ini tersedia pula fitur reksa dana online resmi oleh OJK yang bisa Anda pergunakan di sini. Satu hal yang pasti, di sini akan menghadirkan kepada Anda pilihan investasi yang aman dan sudah mengantongi lisensi dari OJK. Dengan kata lain, Anda akan bisa melakukan investasi secara aman. Sama seperti sebelumnya, untuk memulai investasi tersebut, modal yang diperlukan juga tidak terlalu besar. Cukup dengan nominal Rp 10 ribu saja, Anda sudah bisa memulai untuk melakukan investasi. Dari sinilah manfaat yang didapatkan pun akan luar biasa besarnya.

Baca juga:  3 Risiko Investasi Obligasi dan Keuntungannya

Persiapan Sebelum Berinvestasi Reksadana

Ada beberapa hal yang perlu Anda persiapkan terlebih dahulu sebelum memulai berinvestasi di bidang reksadana. Dengan persiapan yang matang, sudah pasti hal ini akan memudahkan Anda untuk melakukan semua yang dibutuhkan dengan baik. Pada penerapannya, reksadana memang menjadi instrumen yang tepat, apalagi jika sudah ada lisensi OJK-nya. Untuk meningkatkan keberhasilan investasi tersebut, pastikan melakukan hal berikut ini:

  • Terapkan Money Management yang tepat dalam mengelola akun reksadana yang Anda miliki.
  • Jangan lupa melakukan analisa dari segi Fundamental dan Teknikal untuk melihat semua faktor yang mempengaruhi investasi dari sudut pandang yang rasional. Serta memudahkan Anda dalam mengambil keputusan.
  • Anda bisa mencoba melakukan trial terlebih dahulu dengan modal kecil untuk pemula. Sebelum memulai untuk berinvestasi dengan modal yang lebih besar. Selalu utamakan untuk belajar dan terus belajar.

Itulah beberapa pilihan aplikasi reksa dana online resmi oleh OJK yang bisa Anda pilih dan pastinya telah memiliki lisensi dari OJK.

Tags: daftar reksa dana online resmi oleh OJK reksa dana online resmi oleh OJK

Berikan komentar