Prosedur Klaim Asuransi Jiwa Harus Dipahami Ahli Waris

Prosedur Klaim Asuransi Jiwa – Selain polis asuransi dan premi asuransi, kita juga mengenal apa yang disebut klaim asuransi . Klaim asuransi yaitu permintaan resmi oleh tertanggung kepada perusahaan asuransi (penanggung) terkait ganti rugi maupun perlindungan finansial sesuai yang tertera pada perjanjian, yang telah disepakati dan ditanda-tangani oleh pihak tertanggung dan pihak perusahaan asuransi.

Klaim Asuransi Jiwa

Klaim Asuransi Jiwa

Pada prinsipnya asuransi bukan semata-mata bentuk ganti rugi, tapi lebih tepatnya bentuk berbagi resiko yang tujuannya meringankan kerugian yang dialami oleh seseorang atau sekelompok orang. Saat ini banyak sekali produk asuransi yang ditawarkan oleh sejumlah perusahaan asuransi. Satu produk asuransi yang paling populer adalah asuransi jiwa.

Jika klaim asuransi adalah hak tertanggung (nasabah) maka premi asuransi merupakan hak penuh perusahaan asuransi yang harus dibayarkan oleh tertanggung setiap bulan atau sesuai kesepakatan. Jadi klaim asuransi jiwa merupakan manfaat dari kepemilikan asuransi atas premi yang sudah dibayarkan oleh tertanggung.

Cara Klaim Asuransi Jiwa yang Benar

Proses klaim asuransi jiwa dapat diurus lebih mudah dengan catatan melalui prosedur yang benar. Umumnya semua perusahaan asuransi memberi banyak kemudahan terkait klaim asuransi ini. Dengan demikian proses pencairan klaim asuransi juga lebih cepat.

Kurangnya pemahaman mengenai cara mengurus klaim asuransi jiwa, sering membuat banyak orang kesulitan mencairkan dana asuransi. Nah, untuk memudahkan prosedur klaim asuransi jiwa berikut langkah-langkah yang harus diikuti.

Memberi Informasi Akurat. Jika kita bertindak sebagai pengaju klaim asuransi jiwa, secepatnya kita harus menginformasikan kepada pihak perusahaan asuransi bahwa tertanggung telah meninggal. Untuk itu kita harus menyiapkan salinan surat kematian yang diterbitkan oleh rumah sakit. Surat kematian berisi data tentang kapan, dimana, dan apa yang menjadi penyebab tertanggung meninggal dunia.

Baca juga:  Berhenti Asuransi Apakah Uang Kembali! Temukan Jawabannya

Umumnya pihak perusahaan asuransi akan menanyakan hal-hal yang ada kaitannya dengan tertanggung seperti nomor polis asuransi, status polis asuransi, dan semua hal yang berkaitan dengan kematian peserta asuransi. Jika informasi sudah cukup berikutnya pihak perusahaan asuransi mengirimkan formulir “Pernyataan Klaim” yang harus kita isi secara lengkap.

Melengkap Berkas-berkas Terkait. Setelah formulir pernyataan klaim asuransi sudah diisi, berikutnya kita harus melengkapi dengan berkas-berkas yang dibutuhkan.

asuransi jiwa

asuransi jiwa

Berkas-berkas yang dimaksud yaitu: Polis Endorsement Asli, Surat Keterangan Dokter (berisi penyebab kematian tertanggung), Surat Keterangan Meninggal Dunia yang diterbitkan Pamong Praja, Surat Bukti Pemakaman, Surat Keterangan Pemeriksaan Mayat dari Rumah Sakit (jika tertanggung sempat dirujuk ke Rumah Sakit).

Proses Analisa Klaim Asuransi. Jika dokumen dan berkas-berkas sudah lengkap, pihak perusahaan asuransi akan menganalisa klaim asuransi jiwa dengan mem-verifikasi  status polis apakah masih efektif. Analisa juga mencakup data diri tertanggung, informasi terkait kematian tertanggung, serta verifikasi berbagai bukti tentang kebenaran kematian tertanggung. Jika klaim asuransi telah dinyatakan benar dan sah, berikutnya perusahaan asuransi melakukan perhitungan mengenai kewajiban yang harus dibayarkan kepada ahli waris tertanggung.

Prosedur akhir. Prosedur akhir dari klaim asuransi jiwa yaitu pembayaran klaim asuransi kepada ahli waris tertanggung. Untuk tahap ini sebaiknya kita menginformasikan terlebih dulu nomor rekening bank kepada pihak perusahaan asuransi. Perlu diingat, proses klaim asuransi hingga proses pencarian dana kadang memakan waktu cukup lama. Dalam hal ini pihak perusahaan asuransi sangat teliti dan berhati-hati sewaktu menganalisa klaim asuransi jiwa. Terlebih lagi jika dana asuransi yang akan dicairkan nilainya diatas 1 Miliar rupiah.

Satu hal yang harus diperhatikan terkait prosedur klaim asuransi jiwa,  karena terkadang ada agen asuransi yang suka berpindah-pindah perusahaan asuransi yang nantinya mungkin menjadi kendala saat pengajuan klaim. Untuk itu sebaiknya kta tahu siapa yang harus dihubungi saat terjadi klaim dan persyaratan apa saja yang harus dipenuhi.

Tags: cara klaim asuransi klaim asuransi klaim asuransi aman klaim asuransi terpercaya review klaim asuransi

Berikan komentar