Peluang usaha sampingan modal kecil – Usaha sampingan merupakan bisnis yang dijalankan untuk bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Usaha sampingan ini dijalankan di luar pekerjaan inti atau utama. Usaha atau bisnis sampingan ini bisa dilakukan oleh siapa saja termasuk bagi karyawan yang sudah memiliki pekerjaan utama.
Jika status Anda adalah karyawan full time maka Anda bisa mencari peluang usaha atau bisnis yang tidak bertabrakan dengan pekerjaan utama Anda. Jangan sampai pekerjaan utama Anda jadi terbengkalai karena usaha sampingan yang Anda jalankan. Karena hal tersebut maka penting untuk memilih ide usaha yang tepat. Ada beberapa peluang usaha sampingan modal kecil yang cocok digeluti oleh karyawan, beberapa peluang tersebut adalah berikut ini:
Online Shop
Peluang usaha sampingan modal kecil yang cocok untuk karyawan yang pertama adalah online shop. Saat ini zaman sudah memasuki era digital sehingga banyak yang lebih memilih berbelanja di toko online dibandingkan dengan datang langsung ke toko.
Alasan mengapa banyak yang lebih memilih berbelanja online karena lebih mudah. Hanya melalui genggaman tangan saja konsumen sudah bisa mendapatkan produk yang mereka inginkan. Belanja online lebih menghemat waktu dan tenaga selain itu pilihannya lengkap bisa disesuaikan dengan keinginan.
Peluang ini bisa Anda jadikan sebagai usaha sampingan atau bisnis. Banyak jenis online shop yang bisa Anda lakukan seperti makanan, pakaian, kosmetik, gadget, alat rumah tangga bahkan sembako dan kebutuhan pokok lainnya.
Modal yang Anda keluarkan untuk berbisnis online shop ini pun tidak terlalu besar. Banyak platform marketplace yang bisa Anda manfaatkan untuk berjualan secara online. Anda juga berbisnis online di sosial media. Berbisnis online ini tidak mudah karena banyak pesaingnya. Anda harus tahu trik yang bisa Anda lakukan untuk bisa selangkah lebih maju dibandingkan dengan kompetitor Anda.
Supaya terlihat lebih profesional Anda bisa membuat website komersial khusus bisnis Anda. Jika memang Anda tidak ingin ribet ada cara lain yang bisa dilakukan yaitu menjadi reseller dan juga dropship dimana Anda menawarkan barang-barang milik orang lain, keuntungannya bisa dengan mengambil selisih dari harga beli dan harga jual. Dengan sistem ini Anda bisa menjual barang milik supplier tanpa harus menyediakan stok terlebih dahulu. Cara ini lebih praktis dan kerugiannya juga minim.
Berjualan Kuota
Peluang usaha sampingan modal kecil yang bisa Anda manfaatkan selanjutnya adalah berjualan kuota. Di saat pandemi seperti saat ini kuota menjadi hal yang penting karena tanpa kuota pelajar maupun mahasiswa tidak bisa belajar secara online. Bahkan saat ini kuota adalah kebutuhan bagi semua orang dan kalangan sehingga berjualan kuota sangat menguntungkan dan menggiurkan.
Agar banyak konsumen yang membeli, Anda bisa memberikan harga yang kompetitif. Saat ini ada banyak platform marketplace yang menjual kuota secara online, Anda bisa memanfaatkannya untuk mendukung bisnis atau usaha Anda.
Saat ini memang era digital namun masih ada banyak orang yang belum memanfaatkan marketplace secara maksimal atau bahkan mereka tidak tahu bagaimana cara memanfaatkannya sehingga mereka bisa Anda jadikan sebagai target pasar Anda.
Target pasar Anda bukan kaum millennial, mereka tidak akan membutuhkan jasa ini. Mereka bisa membeli secara langsung ke marketplace yang bersangkutan. Hal itu karena kaum milenial ini sudah terbiasa dengan teknologi, berbeda dengan kaum sebelumnya yang menganggap teknologi menjadi hal asing dan harus banyak dipelajari.
Franchise Makanan atau Minuman
Banyak yang ingin memiliki usaha atau bisnis namun terkendala banyak hal misalnya adalah bingung dengan operasional. Jika hal itu yang menjadi kendala maka usaha franchise atau waralaba ini menjadi bisnis yang tepat. Bisnis ini bisa memberikan kemudahan bagi Anda yang ingin menjalankannya. Pebisnis hanya perlu menjalankan bisnis saja karena konsep dan sebagainya sudah dipikirkan oleh pemilik franchise.
Hanya saja jika Anda ingin menggeluti bisnis ini penting untuk memikirkan jam operasionalnya. Jika Anda bekerja dengan sistem shift maka sulit bagi Anda untuk menjalankan bisnis ini. Anda harus merekrut pegawai baru dan itu artinya Anda harus mengeluarkan biaya tambahan lagi. Jika bisnis belum stabil dan belum memiliki banyak konsumen maka hal ini hanya akan memperburuk kondisi finansial Anda.
Mengelola Blog
Hal yang bisa Anda lakukan selanjutnya adalah mengelola blog. Menjadi blogger ini menjadi usaha sampingan yang potensial. Anda bisa menghasilkan uang tambahan dengan menulis. Usaha ini cocok bagi Anda yang menyukai dunia menulis.
Baca juga : Ssst Ini Loh Cara Cepat Menghasilkan Uang Dari Blog!
Supaya bisa sukses dengan usaha ini penting untuk menentukan temanya terlebih dahulu. Tema ini nanti yang akan Anda jadikan sebagai standar penulisan Anda. Tema yang bisa Anda jadikan ide sebuah blog adalah traveling, teknologi, kuliner, kecantikan, kesehatan, pendidikan, berita viral dan masih banyak lagi lainnya. Semakin menarik tulisan Anda maka blog Anda semakin menarik pengunjung.
Demikianlah beberapa peluang usaha sampingan modal kecil yang bisa Anda pilih, semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda.
Tags: daftar Peluang usaha sampingan modal kecil Peluang usaha sampingan modal kecil