Inspiratif, Inilah Pelajaran Berharga dari Orang Kaya yang Hidup Sederhana

Selama ini, kebanyakan orang kaya selalu beranggapan bahwa kekayaan yang dimiliki harus ditunjukkan dengan gaya hidup mewah. Mereka sangat percaya diri untuk memamerkan isi rumahnya, mobil mewahnya, kegiatan berbelanja, berlibur bahkan hanya sekedar pergi ke salon. Namun, kondisi ini sungguh sangat berbeda seratus delapan puluh derajat dengan orang super kaya.

Orang super kaya memang mempunyai banyak uang yang dapat digunakan untuk membeli apapun sesuai keinginan mereka. Akan tetapi, mereka justru bersikap bijak dan memilih hidup sederhana. Tindakan orang-orang super kaya ini memang sangat edukatif dan juga tidak kalah inspiratif. Anda dapat memetik pelajaran berharga dari orang kaya yang hidup sederhana melalui uraian di bawah ini.

Mereka hidup di bawah standar

Kebanyakan orang super kaya justru memilih untuk memaknai hidupnya dengan cara yang lebih sederhana. Contohlah Warren Buffet, Ia mempunyai kekayaan senilai lebih dari 68,1 dollar AS atau setara dengan 919, 35 triliun. Dengan uang sebanyak itu, dirinya tentu lebih dari mampu untuk membeli rumah mewah layaknya istana berharga fantastis.

Warren Buffet

Warren Buffet

Nyatanya tidaklah demikian karena dirinya lebih memilih tetap tinggal di rumah lamanya yang dibeli pada 1958 seharga 31.500 dollar AS. Contoh yang sama juga ditunjukkan oleh Bos Facebook yaitu Mark Zuckerberg. Dirinya mempunyai kekayaan senilai 51,5 miliar dollar AS. Kekayaan sebanyak itu tentu saja memungkinkan dirinya untuk membeli mobil super mewah. Namun, nyatanya ia sudah cukup nyaman mengendarai mobil Volkswagen Black Acura TSX seharga 30.000 dollar AS.

Mereka dermawan

Salah satu pelajaran berharga dari orang kaya yang hidup sederhana adalah bersikap dermawan. Contoh terbaik orang kaya yang senang beramal adalah pendiri sekaligus pemilik Microsoft yaitu Bill Gates. Berpredikat sebagai orang terkaya di dunia dengan nominal kekayaan senilai 90 miliar dollar AS atau 1.200-an triliun tidak membuat Bill Gates lupa diri.

Bill Gates

Buktinya, pada tahun 2017 silam dirinya rela menyumbangkan uang dalam jumlah besar senilai 4,6 juta dollar AS untuk kegiatan kemanusiaan. Angka fantastis tersebut merupakan nominal terbesar yang dikeluarkan olehnya dalam 17 tahun terakhir. Selain Bill Gates, masih ada sosok milyuner lain yang gemar berbagi kepada sesama sebut saja Warren Buffet, George Soros hingga pendiri Duty Free Shops yaitu Chuck Feeney.

Baca juga:  7 Cara Cepat Kaya dan Rahasia Kesuksesan Orang Cina

Mereka rendah hati

Ada ungkapan sindiran yang berbunyi “orang kaya baru biasanya lebih terobsesi untuk memamerkan kekayaan yang mereka miliki.” Apalagi dengan dukungan sosial media dewasa ini, para OKB tentu tidak sungkan untuk memamerkan barang-barang mewah. Selain itu, mereka juga sangat percaya diri untuk memposting berbagai aktivitas seperti makan, berbelanja dan berlibur sebagai penanda status sosial yang tinggi.

Amancio Ortega

Lalu, bagaimana dengan mereka yang benar-benar kaya? Berbeda dengan OKB, orang super kaya justru enggan untuk memamerkan kekayaan dan gaya hidup mewahnya. Sebaliknya, para taipan ini justru bersikap lebih rendah hati. Contohnya adalah pendiri Zara yaitu Amancio Ortega yang tercatat sebagai orang terkaya ketiga di dunia.

Ortega memang mempunyai kekayaan sekitar 82,3 miliar dollar AS. Meski, mempunyai harta yang berlimpah Ortega tetap membudayakan sikap rendah hati. Bahkan untuk urusan makan saja dirinya tidak merasa gengsi untuk berbaur dengan karyawan Zara di Kafetaria kantor. Soal penampilan, Ortega juga tidak pernah mengenakan pakaian branded dengan harga selangit. Kemudian, ia juga jarang berpergian menggunakan jet pribadi seharga 45 juta dollar AS walaupun memilikinya.

Mereka tidak mendewakan penampilan

Pelajaran berharga dari orang kaya yang hidup sederhana berikutnya adalah berpenampilan secara wajar. Anda mungkin membayangkan bahwa orang-orang super kaya selalu identik dengan busana branded terkenal yang harganya selangit. Namun, apa yang Anda pikirkan tersebut ternyata tidak benar. Lihat saja penampilan Steve Jobs maupun Mark Zuckerberg dalam berpakaian. Mereka adalah contoh orang kaya yang tidak mendewakan penampilan. Sebaliknya, tampilan mereka sangat sederhana persis dengan orang awam padahal semuanya tahu bahwa keduanya adalah milyuner.

Mark Zuckerberg

Mark Zuckerberg

Steve Jobs misalnya, ia selalu mengenakan T-Shirt berwarna hitam untuk berpergian kemana-mana. Begitu juga dengan seorang Mark Zuckerberg yang terlihat nyaman mengenakan kaos oblong abu-abu dengan celana jeans. Mereka nampaknya tidak ambil pusing untuk memikirkan busana apa untuk hari ini. Sebaliknya, mereka lebih tertarik untuk menghabiskan energi secara maksimal demi memikirkan strategi pengembangan bisnis.

Baca juga:  5 Cara Mendapatkan Tambahan Uang Bagi Guru Honorer Setiap Bulannya

Ternyata tidak semua orang kaya senang untuk menunjukkan kekayaan yang dimilikinya dengan gaya hidup mewah. Masih ada beberapa orang kaya yang memilih hidup sederhana meskipun jumlah hartanya berlimpah. Keempat pelajaran berharga dari orang kaya yang hidup sederhana itu tentu dapat Anda jadikan sebagai role model. Tujuannya adalah ketika Anda kaya nanti, sikap bijaksana dan sederhanalah yang akan diterapkan.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tags: berbagai Pelajaran Berharga dari Orang Kaya yang Hidup Sederhana Pelajaran Berharga dari Orang Kaya yang Hidup Sederhana

Berikan komentar