Peluang Usaha Minuman Cup dan Analisa Keuntungannya

Peluang usaha minuman – Minuman adalah sesuatu yang paling dibutuhkan oleh manusia. Terlebih lagi saat ini cuaca sangat panas dan terik sehingga meminum minuman terutama yang dingin akan sangat menyegarkan tenggorokan. Saat ini jenis minuman yang banyak diminati masyarakat adalah minuman cup atau kemasan. Minuman cup ini kemasannya terlihat lebih modern dan profesional. Minuman cup pun dikemas lebih menarik dan lebih praktis dibawa kemana pun pergi. Tingginya permintaan akan minuman cup membuat ide bisnis ini sangat potensial dan masih terbuka dengan lebar. Bagi Anda yang ingin menggeluti bisnis ini sebaiknya mengetahui seperti apa peluang usaha minuman cup ini dan bagaimana analisa usahanya.  Analisa yang salah akan membuat bisnis Anda tidak bisa berjalan dengan lancar.

Prospek Minuman Cup

Peluang usaha minuman cup masih terbuka dengan lebar, hanya saja Anda harus menemukan produk minuman yang tepat. Tanpa produk yang tepat, sebagus apapun kemasan minuman yang Anda jual tidak akan mendatangkan keuntungan seperti yang diharapkan. Sampai beberapa waktu ke depan minuman cup ini dipercaya tetap prospektif. Bahkan sudah banyak pebisnis yang mendapatkan keuntungan bombastis dari penjualan minuman cup ini. Untuk bisa meniru jejak mereka Anda harus pandai dalam melakukan analisa target pasar agar produk minuman cup yang Anda jual tepat sasaran.

Ide Bisnis Minuman Cup

Agar mendatangkan keuntungan yang maksimal, Anda harus tahu ide bisnis minuman cup apa saja yang banyak dicari oleh masyarakat. Simak beberapa peluang usaha minuman yang bisa Anda manfaatkan berikut ini:

  1. Kopi

Minuman kemasan yang bisa digeluti pertama adalah kopi. Banyak yang tidak memiliki waktu untuk meminum kopi di tempat, namun banyak yang membutuhkan kopi untuk menemani saat bekerja, saat santai, dan lain sebagainya. Salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah dengan membuat produk minuman kopi cup yang bisa di take away atau di bawa pulang. Anda tidak harus membuka café untuk bisnis ini namun dengan booth sederhana pun Anda sudah bisa menggeluti bisnis ini. Anda bisa menyediakan kopi panas dan dingin. Untuk kopi dingin Anda bisa menambahkannya dengan toping berupa cream atau float dengan beraneka rasa seperti cokelat atau vanila.

  1. Boba
Baca juga:  6 Tips Sukses Berbisnis Ala Jack Ma yang Patut Ditiru

Peluang usaha minuman cup yang bisa Anda geluti selanjutnya adalah boba milk.  Boba ini menjadi minuman yang populer terlebih lagi boba menjadi minuman berharga mahal yang hanya dijual di mall maupun supermarket saja. Anda bisa mencoba menggeluti  bisnis boba ini di pinggir jalan dengan booth sederhana. Dengan lokasi bisnis seperti itu Anda bisa menjangkau semua kalangan masyarakat, tidak hanya kalangan atas namun juga kalangan bawah.  Berikan harga yang kompetitif, buatlah produk boba yang menarik, dan tentunya memiliki cita rasa yang lezat.

  1. Cheese milk

Ide bisnis minuman cup atau kemasan yang bisa Anda geluti terakhir adalah cheese milk. Minuman ini menawarkan rasa keju yang gurih dan dipadukan dengan rasa manis dari susu membuat siapapun menyukai minuman ini.  Minuman ini akan banyak peminatnya mengingat di Indonesia ini penyuka keju semakin bertambah. Cheese milk menjadi inovasi terbaru dari keju yang banyak digemari. Minuman ini akan lebih kental dan pekat dibandingkan dengan minuman biasa sehingga siapapun akan dibuat ketagihan olehnya.

Analisa Usaha

Tidak hanya peluangnya saja yang penting diketahui namun analisa usaha juga wajib untuk Anda ketahui. Untuk minuman cup modal awal yang harus dikeluarkan tidak terlalu besar yaitu mulai dari 3 juta rupiah. Dengan modal itu Anda bisa membeli booth atau gerobak, mesin blender, pembelian meja dan kursi, spanduk, serbet, mesin sealer, corong, nampan, panci, saringan, dan lain sebagainya. Biaya operasionalnya sangat tergantung dengan performa bisnis Anda. Semakin besar produksi bisnis Anda maka semakin besar biaya operasionalnya.  Biaya operasional cukup 250 ribu rupiah dimana bisa digunakan untuk pembelian bahan-bahan, cup atau kemasan pengemas, tutup sealer, sticker dan logo, sedotan, biaya air dan listrik, dan masih banyak lagi lainnya.

Baca juga:  Pelajari 11 Strategi Memenangkan Persaingan Usaha di Pasar

Pendapatan

Hal menarik yang diketahui dari bisnis ini adalah pendapatan. Pendapatan dari bisnis minuman ini tergantung dengan penjualan. Semakin banyak penjualan maka akan semakin banyak penghasilan yang akan didapatkan. Analisa keuntungan usaha dari minuman ini adalah dengan mengalikan cup minuman yang terjual dengan harga jualnya. Misalnya saja dalam sehari Anda bisa menjual 30 cup dengan harga 15 ribu rupiah, maka pendapatan Anda sehari  adalah 450 ribu rupiah. Dalam sehari keuntungan bersih Anda 200 ribu rupiah makan dalam sebulan kentungan Anda 6 juta rupiah. Dengan keuntungan tersebut Anda masih bisa mengembalikan modal awal sebesar 3 juta rupiah.

Agar bisa menggeluti bisnis ini dengan baik teruslah kreatif dan inovatif. Selain itu teruslah mengetahui dan menganalisa kebutuhan masyarakat karena tren akan minuman ini terus berubah. Dengan terus mengikuti tren yang berlaku, peluang usaha minuman cup ini akan  terus menguntungkan dan prospektif untuk Anda geluti.

Tags: daftar Peluang usaha minuman Peluang usaha minuman Peluang usaha minuman terbaru

Berikan komentar