Cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin yang tepat diperlukan untuk trading. Jika Anda melakukan trading namun tidak tahu arah atau pergerakan Bitcoin tersebut maka bisa menyebabkan kerugian. Oleh sebab itu pergerakan dari mata uang Bitcoin ini selalu diperhatikan oleh para trader Bitcoin. Yang harus diingat di sini adalah Forex berbeda dengan Bitcoin sehingga analisa Bitcoin berbeda dengan Forex. Dalam investasi Bitcoin, setiap jamnya bisa menjadi keuntungan atau kerugian. Tugas seorang trader adalah menganalisa pergerakan nilai Bitcoin tersebut sehingga Anda bisa menyimpulkan apakah pergerakan tersebut mengalami kenaikan atau justru kerugian. Agar mendatangkan profit, simak cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin yang tepat berikut ini:
Menggunakan Bear Scenario
Cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin yang bisa Anda pertimbangkan adalah menggunakan bear scenario. Scenario ini disebut juga dengan pola dari pembalikan pasar. Pada scenario ini Anda akan bisa dengan mudah memprediksi harga pasar. Bear scenario memiliki kriteria yang cukup jelas untuk memprediksi pergerakan harga Bitcoin tersebut. Pola untuk mengetahui naik dan turunnya harga Bitcoin ini disebut dengan H & S atau Head-and-Shoulders. Oleh sebab itu Anda harus paham dengan pola H & S ini. Dalam pola ini Anda akan menemukan garis leher, bahu kiri dan kanan, dan kepala. Bagian kepala, dan bahu akan dihubungkan dengan garis leher. Untuk mengetahui harga Bitcoin yang sedang naik biasanya bahu kiri pada skenario ini akan lebih kecil dibandingkan dengan puncak kepala, selain itu Anda akan melihat ada garis tren yang naik. Agar bisa mengetahui pola tersebut akan berlanjut atau tidak, Anda perlu melakukan tes di bagian garis lehernya.
Volume Bitcoin
Bitcoin adalah mata uang digital yang masih muda. Untuk menganalisa pergerakan harga Bitcoin ini Anda bisa meliat pada bagian volumenya. Dulu volume Bitcoin masih sangat sedikit dibandingkan dengan volume orang yang investasi di emas, namun saat ini volume Bitcoin sudah banyak seiring dengan banyaknya trader Bitcoin. Volume Bitcoin ini menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi pergerakan harga Bitcoin. Cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin adalah dengan melihat pada bagian volumenya. Jika banyak orang yang membeli Bitcoin dengan jumlah besar maka harga Bitcoin tersebut akan naik. Namun sebaliknya jika banyak terjadi volume penjualan dalam jumlah besar maka harga Bitcoin akan mengalami penurunan.
Harga di Luar Negeri
Untuk menganalisa pergerakan harga Bitcoin bisa dengan melihat harga di luar negeri. Lihatlah menu bar yang menampilkan harga Bitcoin di luar negeri. Harga Bitcoin yang ada di luar negeri juga akan mempengaruhi pergerakan harga Bitcoin yang ada di Indonesia. Misalnya harga Bitcoin di beberapa negara besar mengalami penurunan maka perlahan-lahan harga Bitcoin di Indonesia pun juga akan ikut down.
Faktor yang Berpengaruh Terhadap Harga Bitcoin
Ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan harga Bitcoin menjadi naik atau turun yaitu seperti berikut ini:
Rumor atau Berita
Tidak hanya harga di luar negeri saja yang mempengaruhi harga Bitcoin tersebut, namun rumor atau berita pun bisa berpengaruh terhadap harga Bitcoin. Salah satu berita yang bisa menyebabkan harga Bitcoin turun adalah penolakan Bitcoin di negara tertentu sehingga banyak spekulasi dari para trader bermunculan. Saat berita tidak sedap menimpa Bitcoin maka harganya akan menurun, sehingga sering-seringlah membaca informasi tentang Bitcoin di website luar negeri, karena rumor atau berita tersebut akan mempengaruhi harga Bitcoin menjadi naik atau turun.
Hardfork
Saat terjadi hard fork, trader Bitcoin banyak yang memperkirakan harga Bitcoin bisa menjadi naik atau turun. Hardfork adalah saat developer cryptocurrency setuju untuk membuat fitur atau perubahan pada program coin tersebut. Tujuan dari hardfork ini mengamankan coin tersebut atau bisa juga untuk membangun jaringan antar pengguna coin yang akan semakin besar. Sebagai contohnya pada bulan November 2017 lalu ada hardfork berupa Bitcoin Diamond ini yang diikuti dengan penutupan wallet.
Modus Penipuan
Modus penipuan yang mengatasnamakan Bitcoin akan menyebabkan harga Bitcoin tersebut mengalami penurunan. Ada orang yang tidak bertanggung jawab meminta investor untuk mempercayakan Bitcoinnya kepada dirinya. Semakin banyak modus penipuan yang berhubungan dengan Bitcoin maka akan menyebabkan harga Bitcoin mengalami penurunan.
Demikianlah cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin, dan beberapa faktor yang mempengaruhinya, semoga informasi ini bermanfaat.
Tags: Cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin Cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin 2018 Cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin dengan benar Cara menganalisa pergerakan harga Bitcoin terbaru
CryptoFlash7 tahun ago
Nice info gan
Kunjungi juga lensanaga. blogspot .com
Untuk info bitcoin terbaru