Jangan Salah, Ini 6 Tips Mengenalkan Investasi Kepada Anak yang Tepat!

Untuk menghindarkan dari sifat konsumtif, penting bagi Anda untuk tahu tips mengenalkan investasi kepada anak.  Jika sejak kecil anak bersifat konsumtif, sifat tersebut akan terbawa sampai dewasa. Saat dewasa anak tidak akan bisa mengatur dan mengelola keuangannya dengan baik. Boro-boro mau menabung dan investasi, menjelang akhir bulan sudah kehabisan dan kesulitan dana. Tentunya Anda sebagai orang tua tidak ingin kan hal tersebut terjadi kepada anak Anda? Untuk mencegah dan mengantisipasi hal tersebut Anda bisa mengajak anak untuk menabung dan investasi.

Dana pendidikan anak

Sebenarnya investasi ini tidak hanya untuk orang dewasa saja lho, tapi anak-anak pun bisa diajarkan untuk berinvestasi. Selama ini orang tua hanya mengajarkan bagaimana cara kerja keras dalam mencapai impian dan bagaimana cara mendapatkan keuntungan atau uang. Namun hanya sedikit orang tua yang mengajarkan keterampilan bagaimana menangani uang dan berinvestasi. Lalu bagaimana sih mengenalkan investasi kepada anak yang tepat? simak caranya di bawah ini ya!

Memancing Rasa Penasaran Anak

Tips mengenalkan investasi kepada anak yang bisa dilakukan pertama adalah memancing rasa penasaran anak. Memancing rasa ingin tahu anak tentang dunia investasi ini bisa dilakukan dengan mudah. Anak bisa Anda ajak menyaksikan berita televisi yang menanyakan perubahan harga saham. Anda sebagai orang tua juga bisa menceritakan tentang pengalaman investasi. Setelah itu, Anda bisa menanyakan kepada anak apakah ia tertarik untuk membeli perusahaan di masa depan. Jika iya, ajak anak untuk berimajinasi dan menunjukkan minatnya.

Ajarkan Investasi dalam Kehidupan Sehari-Hari

Yang bisa Anda lakukan selanjutnya adalah ajarkan investasi dalam kehidupan sehari-hari. Anda bisa mengajarkan anak menabung dengan menggunakan celengan lebih dahulu. Anda dan anak bisa menentukan target berapa jumlah tabungan yang ingin dicapai. Misalnya anak menargetkan 500 ribu dalam waktu tiga dan empat bulan.  Untuk mencapai target tersebut anak bisa menyisihkan uang jajan, mendapatkan hadiah keluarga dan sebagainya. Jika sudah memenuhi target, anak bisa memutuskan untuk membeli barang yang diinginkan.

Baca juga:  6 Syarat KTA Online dan Kelebihannya

Menjadi Panutan

Tips selanjutnya adalah jadikan orang tua atau diri Anda sebagai panutan. Orang tua adalah panutan bagi anak sehingga sangat penting bagi orang tua untuk memberikan contoh bagaimana mengatur keuangan. Misalnya, anak melihat orang tua memiliki tabungan pendidikan anak, tabungan deposito, reksadana, saham dan sebagainya. Anak akan ikut dan mencontoh orang tua tersebut untuk memiliki investasi yang sama seperti orang tuanya.

Anda juga bisa mengenalkan anak tentang tokoh yang sukses dalam bidang investasi misalnya saja Warren Buffet. Tokoh yang satu ini merupakan pengusaha yang menjadi investor paling sukses di abad ke-20.  Sampai saat ini Warren Buffet ini mampu mengumpulkan kekayaan pribadi lebih dari 115,5 miliar USD.

Ajak Bermain Investasi

Tips mengenalkan investasi kepada anak selanjutnya adalah ajak anak bermain investasi. Anak yang masih kecil akan menganggap investasi itu merepotkan dan membosankan. Dengan mengajak anak bermain investasi, dia bisa tahu jika investasi merupakan hal seru dan menyenangkan.

Salah satu permainan yang bisa mengajarkan investasi adalah monopoli. Permainan yang satu ini bisa mengenalkan anak dengan konsep investasi. Dalam permainan ini jenis investasi yang digunakan dalam bentuk properti. Ketika bermain monopoli pemain harus mengeluarkan uang untuk membeli kota dan membangun rumah atau hotel.

Pemain bisa mendapatkan keuntungan saat ada pemain lain yang menduduki kota tersebut. Para pemain bisa menyisihkan uang untuk ditabung dan membeli properti yang akan berguna dalam jangka panjang. Di masa depan mungkin saja anak bisa mendapatkan uang yang jauh lebih banyak dibandingkan apa yang ditabungnya.

Bantu Anak Mewujudkan Investasi

Tips selanjutnya adalah bantu anak untuk mewujudkan investasi. Jika anak masih berusia remaja ada beberapa tujuan yang anak inginkan misalnya membeli barang untuk dikoleksi. Anak remaja juga tertarik untuk membeli gadget baru, membeli pakaian, dan sebagainya.

Baca juga:  Tips Menabung Efektif Walaupun Penghasilan Pas-Pasan

Baca juga : Mengapa Investasi Penting bagi Anak? Ketahui Alasannya Disini Ya!

Remaja bisa memutuskan apa yang ingin didapatkan dalam hal investasi. Selain itu, bisa menjadi self reward kepada anak karena sudah belajar investasi dan berusaha menabung untuk mendapatkan apa yang diinginkan. Namun seiring berjalannya waktu, Anda sebagai orang tua bisa mengajarkan jika investasi yang dilakukan tidak hanya digunakan untuk mengikuti keinginan semata. Anak nantinya akan dihadapkan pada kebutuhan yang lebih memakan biaya sehingga investasi sangat diperlukan.

Jelaskan Konsep Dasar Investasi

Tips terakhir yang bisa Anda lakukan adalah jelaskan kepada anak konsep dasar investasi.  Anda bisa menggunakan bahasa yang mudah dipahami dan memberikan contoh investasi yang ada di Indonesia. Jangan pernah ragu menanyakan apakah anak sudah memahami apa yang sudah Anda jelaskan atau tidak.  Jangan membuat percakapan menjadi seperti memberikan mata kuliah, sebaliknya buatlah suasana yang tenang dan santai, meski Anda harus menjelaskannya berkali-kali.

Yuk mulai ajarkan anak hidup hemat dan berinvestasi sejak dini. Lakukan beberapa tips mengenalkan investasi kepada anak di atas secara konsisten ya, semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda!

Tags: cara mengenalkan investasi kepada anak tips mengenalkan investasi kepada anak

Berikan komentar