Modus penipuan KTA wajib diketahui dan diwaspadai. Penipu akan mudah sekali mencari celah untuk menipu dan merugikan orang lain. Dari celah terkecil pun penipu tersebut mampu menipu masyarakat terutama bagi yang tidak cermat dan tidak teliti. Memang saat ini KTA banyak digunakan oleh masyarakat dikarenakan KTA mampu digunakan sebagai dana darurat. Karena bisa dicairkan dengan cepat maka KTA ini menjadi solusi bagi masyarakat yang menginginkan dana tambahan untuk beberapa keperluan tertentu. Celah inilah yang digunakan penipu untuk menipu masyarakat dengan menawarkan produk KTA yang palsu. Meski sedang membutuhkan dana tambahan sebagai masyarakat tentunya harus jeli dan cermat mana yang benar-benar menawarkan KTA sungguhan dan mana yang penipuan. Agar terhindar dari penipuan, simak beberapa modus penipuan KTA berikut ini:
SMS Berantai
Modus penipuan KTA yang pertama adalah menggunakan SMS berantai. Memang pesan singkat menjadi salah satu modus penipuan yang paling banyak digunakan. Tidak hanya KTA saja, namun penipuan dengan undian berhadiah pun banyak yang dilakukan melalui SMS ini. Banyak penipu yang menggunakan SMS dikarenakan lebih murah dan hanya modal pulsa saja. Meski termasuk modus lama namun banyak penipu yang menggunakan cara ini dan masih saja banyak korban yang terjerat dengan penipuan melalui SMS ini. Penipu akan mudah sekali mencari kata-kata menggoda untuk menjerat korbannya. Mula-mula penipu akan memperkenalkan dirinya terlebih dahulu dan tentu saja dia berbohong soal identitasnya tersebut, kemudian dia akan menawarkan kepada Anda tentang kemudahan untuk mengajukan KTA tersebut. Dalam waktu singkat saja Anda bisa mendapatkan sejumlah dana yang Anda butuhkan mulai dari puluhan juta sampai ratusan saja.
Syarat yang ditawarkan pun cukup mudah sehingga banyak yang tergiur untuk mendapatkan pinjaman tersebut. Penawaran dari pesan berantai tersebut mungkin saja menarik namun Anda harus menggunakan logika ketika mendapatkan penawaran tersebut. Tidak mungkin orang dengan mudah menawarkan pinjaman dana dalam jumlah yang besar terutama syaratnya pun cukup mudah tanpa disertai dengan tatap muka. Bagaimana bisa si pengirim pesan bisa mengetahui Anda dan posisi ekonomi Anda jika tanpa disertai dengan tatap muka dan bertemu secara langsung. Untuk bisa menghindari modus penipuan melalui SMS ini adalah jangan mudah tergiur dengan penawaran dari orang yang tidak dikenal. Terlebih lagi Anda belum pernah bertemu dengan orang tersebut. Hapus saja sms tersebut dari handphone, jika Anda menggunakan Smartphone Anda bisa juga memblokir nomornya agar tidak bisa menghubungi Anda kembali. Penipu KTA tersebut akan sangat semangat memberikan sms kepada Anda sebelum Anda terjebak dalam perangkapnya, oleh sebab itu berhati-hatilah dan jangan mudah tergiur.
Telepon
Penipu tidak akan pernah kehabisan cara untuk menipu korbannya. Ada-ada saja cara yang dilakukannya agar modus penipuannya tersebut berhasil, setelah SMS tidak di respons langkah selanjutnya ayang akan dilakukan oleh penipu adalah menghubungi Anda melalui telepon. Memang banyak penipuan yang menggunakan sambungan telepon tidak hanya kredit saja namun ada asuransi, undian bank berhadiah, undian nomor telepon berhadiah dan masih banyak lagi lainnya. Apapun modus penipuannya sebaiknya Anda tetap berhati-hati. Modusnya adalah Anda akan ditelfon yang mengatasnamakan bank tertentu kemudian orang tersebut akan menggoda Anda dengan kata-kata manis mereka. Misalnya saja adalah Anda adalah nasabah yang mendapatkan prioritas khusus untuk bisa mendapatkan penawaran tersebut. Mereka akan mengiming-imingi Anda dengan produk yang mereka tawarkan dengan menekankan beberapa kalimat seperti plafon kredit yang besar, tenor kredit yang lama dan juga prosesnya yang mudah dan cepat.
Yang lebih menarik adalah telemarketing tersebut akan menambahi dengan free approve artinya Anda hanya perlu mengatakan iya dan setuju kemudian proses tersebut akan dilakukan 2 sampai 3 hari ke depannya. Siapa pun akan senang mendengar kalimat tersebut di saat kesulitan dana ada orang yang mau memberikan pinjaman dana kepadanya. Memang ketika ditawari melalui sambungan telepon tersebut banyak yang akan memberikan respon positif yang artinya adalah mereka telah masuk ke dalam perangkap yang disiapkan oleh oknum tersebut. Ketika sudah masuk ke dalam perangkap pelaku penipuan akan meminta data diri Anda dan data yang lainnya. Salah satu data yang akan ditanyakan oleh pelaku penipuan adalah kartu kredit. Di saat seperti ini, sebagai korban akan mudah saja memberikan informasi yang sebenarnya adalah informasi rahasia dimana hanya Anda yang boleh mengetahuinya, dan hal tersebut akan berakibat fatal untuk bagi Anda. Tidak hanya kartu kredit saja yang akan di bobol namun nomor rekening Anda yang lainnya pun akan di bobol, sehingga tidak ada yang bersisa pada rekening tabungan Anda.
Scam Email
Modus penipuan KTA selanjutnya adalah dengan menggunakan scam email. Memang saat ini banyak sekali penawaran yang masuk ke alamat email. Pebisnis pun banyak yang menawarkan produk dan jasanya menggunakan email. Namun saat ini ada oknum yang tidak bertanggung jawab menyalah gunakan email ini untuk mengirim scam. Mereka akan melakukannya secara profesional sehingga desain logo, nomor telepon, alamat dan bahasa yang digunakan sangat meyakinkan bagi korbannya. Dalam email tersebut pelaku akan menawarkan KTA yang mudah untuk Anda dimana Anda hanya disuruh untuk mengisi formulir kemudian mengirimkannya dalam bentuk soft copy. Pelaku juga meminta untuk mengirimkan data diri seperti KTP/ Passport, kartu kredit, ATM dan juga SIM.
Tentu bagi yang tidak berpikiran jauh dan logis akan merasa ini sebuah kesempatan emas yang tidak boleh disia-siakan, namun ketika semua data tersebut berhasil dikirimkan ke pelaku penipuan pemikirannya akan berubah dan menyadari telah terkena penipuan. Tidak butuh waktu lama bagi si pelaku penipuan untuk menguras seluruh saldo tabungan di rekening, dan bagi yang memiliki kartu kredit penipu akan menggunakan kartu kredit tersebut untuk melakukan hal-hal yang merugikan. Agar bisa terhindar dari penipuan ini sebaiknya jangan mudah tergoda dengan email yang isinya menyangkut tentang keuangan dan juga investasi terutama jika tidak kenal dengan pengirimnya. Jika email tersebut terus mengganggu, Anda bisa memblok email tersebut.
Penipuan Melalui Website
Modus Penipuan KTA yang terbaru adalah menggunakan website. Penipu menggunakan website dengan domain gratisan sehingga bagi orang yang sudah hafal dengan alamat tersebut pasti sudah mengetahui jika website tersebut berisi dengan penipuan. Sayangnya banyak orang yang masih awam dengan hal ini sehingga mudah sekali masyarakat yang tertipu. Dalam website tersebut korban disuruh seolah-olah mengisi formulir padahal hal tersebut adalah cara bagi si penipu untuk mendapatkan berbagai macam informasi yang ada pada korbannya. Untuk bisa menghindarinya Anda harus tahu mana website profesional dan mana yang gratisan. Tidak hanya itu saja Anda harus mengetahui website resmi bank atau lembaga keuangan yang memberikan KTA, sehingga diluar website tersebut harus diwaspadai digunakan sebagai penipuan.
Demikianlah beberapa modus penipuan KTA yang harus diwaspadai, semoga informasi ini bermanfaat.
Tags: hati- hati Modus penipuan KTA Modus penipuan KTA Modus penipuan penawaran KTA waspada Modus penipuan KTA