Ketahui Dana Minimal Untuk Investasi Saham Sebelum Menjalankannya

Saham memang salah satu bisnis investasi yang cukup menguntungkan, lalu berapa dana minimal untuk investasi saham yang harus Anda siapkan agar bisa meraih keuntungan dari investasi saham tersebut. Pertanyaan ini sering terlontar dari banyak orang. Namun, sebelum kita membahas dana minimal yang dibutuhkan untuk investasi saham, mari kita bahas apa yang dimaksud dengan investasi saham itu sendiri.

Pengertian Investasi Saham

 Investasi Saham

Investasi Saham

Investasi saham ialah pemilikan ataupun pembelian berbagai saham yang ada di berbagai perusahaan oleh satu perusahaan lainnya ataupun perorangan dengan maksud dan tujuan untuk bisa memperoleh pendapatan tambahan diluar pendapatan dari usaha utamanya. Jadi saham adalah sebuah instrumen di pasar modal yang diperbandingkan pada lantai bursa efek, yang akan digunakan oleh perusahaan untuk menjaga kelangsungan hidup perusahaan tersebut dengan memanfaatkan dana dari masyarakat.

Ada beberapa keuntungan yang nantinya diperoleh oleh seorang investor yang memiliki saham di perusahaan lain, yaitu :

  1. Memungkinan untuk memperoleh dividen, yakni sebagian keuntungan dari perusahaan yang akan dibagikan pada para pemegang saham.
  2. Kemungkinan mereka akan memperoleh capital gain yakni keuntungan yang nantinya diperoleh oleh pemegang saham dari hasil jual beli sebuah saham, biasanya dalam bentuk selisih dari nilai jual yang jauh lebih tinggi daripada nilai belinya.
  3. Mereka memiliki hak prioritas untuk bisa membeli bukti right yang nantinya dikeluarkan oleh pihak perusahaan.
  4. Kemungkinan untuk memperoleh hak atas sebuah saham bonus.
  5. Waktu dari kepemilikan tak terbatas dan juga berakhir di saat seorang investor menjual kembali saham itu di bursa efek.
  6. Mereka memiliki hak suara didalam RUPS atau Rapat Umum Pemegang Saham.

Dengan Anda memasukan dana minimal untuk investasi saham di suatu perusahaan, sebenarnya Anda sudah memiliki sebagian hak dari kepemilikan atas perusahaan itu sendiri. Semakin banyak jumlah saham yang Anda beli, lantas semakin besar pula bagian kepemilikan Anda di perusahaan itu. Saat perusahaan yang sahamnya sudah Anda beli membukukan keuntungan perusahaan mereka, maka Anda juga berhak atas bagian keuntungan itu, yang dinyatakan dalam dividen.  Lalu berapa dana minimal untuk investasi saham yang harus Anda persiapkan?

Baca juga:  Anti Ribet, Ini Dia 7 Aplikasi Investasi Emas Terpercaya yang Bisa Anda Coba!

Dana Minimal Untuk Investasi Saham

Sebelum Anda menghitung jumlah dana yang dimiliki, Anda juga harus mengetahui terlebih dulu mengenai jumlah dari pembelian saham. Untuk saat ini, jumlah minimal dari pembelian saham ialah 1 lot. Setiap lot-nya terdiri dari kurang lebih 100 lembar saham. Artinya, jika dalam satu lembar saham berharga Rp 1000,- maka dana yang Anda butuhkan untuk bisa membeli saham hanya sebesar Rp 100.000,-

 Investasi Saham

Investasi Saham

Akan tetapi, tentu saja Anda tak akan bisa hanya dengan menyiapkan Rp 100.000,- lantas langsung membeli saham. Beberapa broker yang ada di Indonesia memiliki batasan minimal biasanya sebesar Rp 5 juta untuk setiap orang yang memang ingin membuka rekening pada perusahaan mereka, akan tetapi ada juga yang akan mematok harga di angka Rp 10 juta dan juga lain sebagainya.

Dana minimal untuk investasi saham pun tergantung dari harga saham pada perusahaan yang akan Anda ambil. Jika Anda akan mengambil saham di sebuah perusahaan yang sudah terkenal, maka Anda diwajibkan menyediakan dana yang cukup besar untuk bisa mendapatkan 1 lot sahamnya. Tentunya keuntungannya pun sesuai dengan harga beli saham Anda. Jadi Anda tidak usah khawatir, namun tetap waspada.

Anda bisa memanfaatkan berbagai situs informasi saham atau bahkan sering membuka situs resmi bursa efek Indonesia untuk bisa mendapakan informasi yang jelas mengenai harga minimal dari saham di sebuah perusahaan. Tentunya, Anda juga harus memiliki pengetahuan yang luas sebelum berinvestasi agar nantinya Anda tidak mengalami kerugian karena salah membeli saham di sebuah perusahaan.

Tidak semua harga saham mahal, Anda juga bisa mendapatkan saham dengan harga yang murah namun peluang untuk mendapatkan keuntungannya masih disanksikan. Oleh karenanya, Anda membutuhkan seorang broker ataupun konsultan jika memang ingin membeli saham dengan harga yang rendah karena dibutuhkan analisa lebih lanjut pada saham tersebut agar nantinya Anda tidak terperosok ke dalam kerugian.

Baca juga:  7 Bisnis Emas Tanpa Modal Paling Menguntungkan

Saat ini, investasi saham banyak diminati oleh banyak orang, karena Anda akan mendapatkan keuntungan yang cukup banyak baik dalam dividen, bonus hingga dari harga jual sahamnya jika Anda menjualnya nanti.

Intinya, Anda tidak bisa menentukan dana minimal untuk investasi saham jika tidak mengetahui perkembangan bisnis saham di dunia, karena harga minimalnya tergantung dari kualitas bisnis perusahaan tersebut, Anda bisa mendapatkan informasi mengenai dana minimal untuk investasi saham dengan selalu update mengenai perkembangan saham yang ada di Indonesia maupun dunia.

 

Tags: berapa dana minimal untuk investasi saham dana minimal untuk investasi saham

Berikan komentar