Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Menjual Pakaian Bekas atau Preloved

Hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual pakaian bekas – Peminat baju bekas masih sangat tinggi. Hal yang membuat baju bekas banyak diminati karena harganya lebih miring. Tidak hanya barang branded saja yang bisa dijual namun pakaian non branded pun bisa dijual asalkan kondisinya masih bagus. Alasan mengapa baju atau pakaian bekas ini diminati adalah tuntutan fashion yang cukup tinggi. Orang akan merasa canggung atau malu jika terlihat sering menggunakan pakaian yang sama sehingga untuk mengakalinya banyak yang memilih pakaian bekas untuk menunjang penampilannya sehari-hari. Untuk pakaian branded banyak yang memilih kondisi bekas karena harga jauh lebih murah. Tidak penting kondisi baru atau bekas, yang penting adalah mereknya. Mengingat banyak yang berminat dengan pakaian bekas ini, Anda bisa berbisnis pakaian bekas. Simak hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual pakaian bekas seperti berikut ini:

Tentukan Target Pasar

Target Pasar

Target Pasar

Hal yang perlu diperhatikan menjual pakaian bekas pertama adalah Anda harus mengetahui target pasar dengan baik, pasalnya adalah konsumen tidak akan mudah membeli begitu saja pakaian bekas yang Anda jual. Tanpa target pasar yang jelas pakaian preloved yang Anda jual tidak akan tepat sasaran sehingga daya jual rendah. Hal ini juga berlaku pada bisnis pakaian baru. Untuk peminat baju preloved ini biasanya adalah orang dewasa baik pekerja maupun non pekerja, orang tua, dan juga mahasiswa. Untuk anak remaja biasanya tidak ingin pakaian bekas karena selalu mengikuti perkembangan tren fashion yang sedang booming. Tidak hanya itu saja anak remaja juga akan merasa gengsi jika harus menggunakan pakaian yang sudah bekas.

Baca juga:  Teknik SEO Untuk Blogspot

Supplier Pakaian Bekas

Supplier Pakaian Bekas

Supplier Pakaian Bekas

Hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual pakaian bekas selanjutnya adalah supplier pakaian bekas. Apakah Anda ingin menjual pakaian bekas import atau lokal? Kebanyakan penjual pakaian bekas ini menjual pakaian lokal dan juga pakaian import. Untuk pakaian import Anda harus mencari supplier yang kredibel. Khusus pakaian lokal pun Anda harus mencari supplier karena tidak selamanya ada seseorang yang mau menjual baju lamanya.

Kondisi Baju

Hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual pakaian bekas selanjutnya adalah kondisi baju. Ada beberapa kondisi baju bekas yang nantinya akan Anda terima, yang pertama adalah kondisi sempurna dimana tidak ada cacat sedikit pun, yang kedua adalah sedang dimana ada bagian baju yang luntur, kena noda yang tidak bisa hilang, sobek, dan lain sebagainya. Sedangkan yang terakhir adalah buruk. Jika memang memerlukan perbaikan maka perbaikilah baju tersebut terlebih dahulu agar tampilannya lebih layak misalnya adalah bagian baju yang sobek Anda bisa menjahitnya, kemudian baju terkena noda bisa dibersihkan dengan chemical tertentu.

Steril

Hal yang sangat penting diperhatikan bagi Anda yang ingin menjual pakaian bekas adalah pastikan steril. Yang dimaksud dengan steril di sini adalah terbebas dari kuman penyakit. Banyak yang enggan untuk membeli pakaian bekas karena kebersihan dan sterilitas nya tidak terjamin. Mereka takut untuk membeli pakaian bekas karena takut tertular penyakit kulit dan jamur. Memang usaha menjual pakaian bekas ini sedikit melelahkan namun untungnya menggiurkan. Agar pakaian lebih steril Anda harus merendam pakaian dengan air panas 100 derajat celcius setelah itu tunggu sampai airnya menjadi hangat kuku, setelah itu cuci seperti biasa dan tambahkan dengan antiseptik. Kemudian keringkan dan setrika dengan menggunakan pewangi pakaian dengan harum yang tidak terlalu menyengat.

Baca juga:  Kriteria Blog yang di Sukai Oleh Banyak Pengunjung

Branding dan Labeling

Labeling

Labeling

Meski hanya pakaian bekas Anda harus melakukan branding dan juga labeling. Untuk branding ini Anda harus bisa membuat logo bisnis yang menarik. Jangan lupa untuk memberikan label pakaian yang Anda jual seperti pakaian preloved dengan kondisi A atau super, B sedang, dan C untuk yang kondisinya buruk dimana kerusakan parah dan noda maupun luntur cukup banyak.

Agar Jualan Pakaian Bekas Laris

Selain hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual pakaian bekas tersebut, Anda juga harus memperhatikan beberapa hal yang bisa membuat pakaian bekas Anda menjadi laris manis diserbu pembeli. Hal pertama yang harus diperhatikan adalah kualitas. Meski preloved jangan sampai Anda menjual pakaian dengan kondisi yang buruk. Jaga agar pakaian bekas Anda bersih, rapi, dan juga wangi. Selain itu pajang pakaian tersebut dengan display yang menarik misalnya menggunakan mannequin, rak baju yang bagus, di hanger, di susun dengan baik, dan lain sebagainya.

Yang kedua Anda harus memilih lokasi yang strategis.   Lokasi strategis ini Anda harus dekat dengan target market Anda jika tidak maka pemasaran menjadi tidak maksimal. Kemudian berikanlah harga yang kompetitif. Jangan sampai harga baju preloved Anda justru lebih mahal dibandingkan dengan baju baru.

Hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual pakaian bekas yang telah disebutkan di atas bisa dijadikan sebagai acuan bagi Anda dalam menggeluti bisnis pakaian bekas, jangan lupakan promosi agar semakin banyak yang tertarik dengan pakaian preloved yang Anda jual.

Tags: hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual pakaian bekas hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum menjual pakaian bekas

Berikan komentar